Viral! Pajero Polisi Bunyikan Sirine Saat Macet di Lampu Merah

Written by on 17 October 2022

 

Bandung – Sebuah unggahan mengenai adanya mobil polisi yang berkali-kali membunyikan klakson sirine saat berada di lampu merah, viral di media sosial Twitter, Sabtu (15/10/2022).

Unggahan tersebut salah satunya diunggah oleh akun txtdrberseragam. Unggahan itu melampirkan video yang menunjukkan mobil Pajero dengan plat nomor polisi 19-VII berupaya menerobos kemacetan di lampu merah dengan membunyikan klakson berkali-kali.

Saat dihubungi, pengunggah mengatakan lokasi mobil tersebut saat itu berada di Bundaran Senayan dari arah Jalan Sisingamanganraja, Jakarta Selatan pada Jumat (14/10/2022) sore.

“Posisi semua kendaraan sedang menunggu lampu merah, namun mobil ini memaksa dengan membunyikan sirine,” ujar pemilik akun menjelaskan.

Ia menjelaskan, karena kejadian tersebut terjadi saat ada lampu merah maka menurutnya mobil lain tidak bisa bergerak karena tidak berani melawan arus lampu lalu lintas.

Sumber : kompas

Tagged as

101.1 MGTRADIO Bandung

Hanya Memainkan laGu Terbaik

Current track
TITLE
ARTIST